Gempa Bumi Tektonik M5,9 di Selatan Jawa Barat dan Banten tidak Berpotensi TSUNAMI

    Gempa Bumi Tektonik M5,9 di Selatan Jawa Barat dan Banten tidak Berpotensi TSUNAMI

    Lebak, PublikBanten id.Com Jakarta – Kejadian dan Parameter Gempabumi pada Rabu 03 Januari 2024, pukul 07.53.49 WIB di wilayah Jawa Barat dan Banten diguncang gempa tektonik.

    Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M5, 7. Episenter gempabumi terletak pada koordinat 7, 57° LS ; 106, 17° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 77 Km arah Barat Daya Sukabumi, Jawa Barat pada kedalaman 63 km.

    Jenis dan Mekanisme Gempabumi :

    Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman Hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi kedalaman menengah akibat adanya deformasi batuan dalam Lempeng Indo-Australia yang Tersubduksi ke bawah Lempeng Eurasia. Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan geser-naik (Oblique Thrus).

    Dampak Gempabumi :

    Gempabumi ini berdampak dan dirasakan di daerah Surade, Sukabumi dengan skala intensitas IV MMI (Bila pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah), daerah Pelabuhan Ratu, Cianjur, Panggarangan, Lebak, Garut dengan skala intensitas III MMI (Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu), daerah Lembang, Bandung Barat, Cimahi dengan skala intensitas II-III MMI (Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu), dan daerah Tangerang Selatan dengan skala intensitas II MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang). Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini “TIDAK BERPOTENSI TSUNAMI”.

    Gempabumi Susulan :
    Hingga pukul 08.30 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan (aftershock).

    Rekomendasi :
    Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke dalam rumah.

    Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi (Instagram/Twitter @infoBMKG), website (http://www.bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id), telegram channel (https://t.me/InaTEWS_BMKG) atau melalui Mobile Apps (IOS dan Android): wrs-bmkg atau infobmkg.

    Jakarta, 03 Januari 2024
    Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG

    Dr. DARYONO, S.Si., M.Si.

    bmkg pusat
    Farid Padlani

    Farid Padlani

    Artikel Sebelumnya

    Dugaan Penipuan 5 Orang TKI Asal Lebak Resmi...

    Artikel Berikutnya

    Apresiasi pembangunan Paving Block, Kades...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Soal Pilkada Banten 2024 yang Dinilai Bisa Kembali Munculkan Politik Dinasti, Ini Kata Pengamat
    Berikan Dukungan, Prabowo: Saya Percaya Andra Soni Akan Kerja Keras Perbaiki Kehidupan Rakyat Banten
    Belum Beranjak dari Grogol Pasca Putusan MA, Yayasan Trisakti Versi Nadiem Ilegal
    Ketua BPD Cilograng Buka Suara Terkait Terbengkalainya MCK Selama Setahun Tanpa Pintu, Toren dan Pompa Air
    ORMAS PERPAM LEBAK SELATAN APRESIASI HASIL  AUDIENSI DENGAN PEMERINTAH DESA CIKATOMAS KEC. CILOGRANG TENTANG PLAPING BLOK KP. CIKATOMAS 2 LEBAK BANTEN
    PT Jaya logam Berkah Bikin tanggul di pinggiran sungai Cimadur , Antisipasi datang banjir
    Klarifikasi terkait Papan informasi Proyek ( PIP) Dan Batu  kali , kades Cirendeu angkat bicara
    Dompet Dhuafa Salurkan Kitab Bagi Pesantren Kebakaran di Malingping 
    Wartawan Sedang Meliput Diduga Diserang Kepala Inspektorat Deli serdang
    Mayat Terikat Tali Tanpa Identitas Ditemukan Warga di Villa Suma Bayah
    ORMAS PERPAM LEBAK SELATAN APRESIASI HASIL  AUDIENSI DENGAN PEMERINTAH DESA CIKATOMAS KEC. CILOGRANG TENTANG PLAPING BLOK KP. CIKATOMAS 2 LEBAK BANTEN
    Dinilai Lamban, Aktivis Asal Bandung Minta Kejati Serius Tangani Kasus Alih Fungsi Lahan Situ Ranca gede
    Forwatu Banten Apresiasi Aksi Cepat Tanggap  Baznas dan Kabag Kesra Kab. Lebak, Bantu Pembangunan Mushola di Cipanyi
    Aksi Demonstrasi Terkait Tambang Ilegal Diwilayah Hukum Polsek Panggarangan Oleh Aliansi Pemuda Lebak Selatan Batal Digelar,KNPI Panggarangan Ada Apa?
    Karnaval Budaya Kemerdekaan Memeriahkan HUT RI Ke-79 yang digelar oleh pemerintah Desa Cikatomas, Ribuan Warga Antusias
    Perketat Pengamanan Mako Jajaran Polsek Bayah Polres Lebak Laksanakan Sispam Mako
    Giat Cooling sytem Sambangi Ketua BMH Cilograng jelang pemilu Guna kondusifitas wilayah

    Ikuti Kami